Cara Membuat Serabi Solo yang Enak dan Lembut
RIAU24.COM - Sebagaimana yang diketahui, negara kita memiliki banyak kuliner khas yang penggemarnya juga banyak, salah satunya adalah serabi Solo.
Melansir dari Fimela.com, makanan ini memiliki rasa yang manis, tekstur lembut serta memiliki banyak varian isian, mulai dari nangka, coklat, original dan juga keju. Selain itu, penyajiannya pun dengan cara digulung menggunakan daun pisang.
Penasaran bagaimana cara membuatnya? Berikut ini resepnya yang bisa kamu buat sendiri di rumah.
Bahan:
Sejumput garam
1/2 sdt ragi instan
1 butir telur
2 lbr daun pandan
200 gram tepung beras
500 ml santan kelapa
Topping:
Meises coklat
100 gram nangka (potong)
Cara Membuat:
1. Tuangkan santan kelapa, garam, dan daun pandan ke dalam panci. Masak hingga mendidih sambil diaduk.
2. Dalam wadah lain, campurkan tepung beras, ragi, dan gula.
3. Campurkan santan dan adonan tepung, aduk hingga rata.
4. Kocok telur hingga berbusa, dan tuang ke dalam donan santan serta tepung.
5. Panaskan wajan tanah liat, bisa menggunakan arang atau kompor.
6. Tuangkan 1 sendok sayur adonan ke dalam wajan dambil ditekan agar ada adonan yang berkerak.
7. Taburi dengan topping sesuai selera.
8. Tutup wajan hingga permukaan serabi agak membeku.
9. Jika sudah matang, angkat dan lipat dengan daun pisang.
10. Lakukan pada adonan yang masih tersisa.