Menu

Peringati Maulid Nabi, IZI Riau dan Rohis Rumah Sakit Awal Bross Santuni Anak Yatim

Riki Ariyanto 20 Oct 2021, 08:10
Peringati Maulid Nabi, IZI Riau dan Rohis Rumah Sakit Awal Bross Santuni Anak Yatim (foto/int)
Peringati Maulid Nabi, IZI Riau dan Rohis Rumah Sakit Awal Bross Santuni Anak Yatim (foto/int)

RIAU24.COM - Peringatan maulid Nabi menjadi momen yang baik untuk mengenang akhlak Rasulullah SAW. Termasuk salah satunya mencintai anak yatim. 

Bahkan Rasulullah bersabda “Saya dan orang yang memelihara anak yatim itu didalam surga seperti ini". beliau menginsyaratkan dengan jari telunjuk dan jari tengahnya serta meregangkan keduanya.” Banyak cara umat islam  memperingati maulid Nabi Muhammad SAW, salah satunya adalah  menyantuni anak yatim sebagai bukti kita mencintai anak yatim seperti yang diajarkan oleh nabi kita.

Selasa (19/10), Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) perwakilan Riau  bersama Rohis Rumah Sakit Awal Bross menyantuni anak yatim tepat di momentum maulid Nabi Muhammad SAW . Santunan anak yatim ini dilakukan secara door to door mengingat pandemi covid-19 masih belum berakhir. Biasanya pemberian santunan kepada anak yatim dilaksanakan di masjid-mesjid atau diacara tertentu, berbeda dengan tahun ini untuk menghindari kerumunan kita menyalurkan santunan secara door to door.Santunan diberikan berupa uang tunai kepada 20 orang anak yatim dhuafa. 

 “Terima kasih banyak Rohis Rumah Sakit Awal Bross dan IZI Riau, semoga Allah selalu memurahkan rezeki kalian, memudahkan urusan kalian dan terima kasih juga kepada para donatur yang ikut membantu kegiatan santunan ini, hanya Allah yang bisa membalas kebaikan kalian ” ujar ibu Etika salah ibu dari anak yatim penerima santunan.

“Semoga dengan menyayangi dan menyantuni anak yatim ini kita termasuk golongan yang dekat di surga bersama Rasulullah, SAW, di tengah pandemi ini bukan alasan kita untuk berhenti berbagi dan mencintai anak yatim," ujar Irwan salah satu tim dari IZI Riau. (Rilis)