Daya Saing Dan Kontribusi Sektor Pariwisata Terhadap Ekonomi Daerah
Air Terjun Pati Soni memiliki tiga tingkatan dengan ketinggian sekitar 30 Meter, dan jarak antar tingkatan sekitar 10 meter. Selain itu Air Terjun ini juga memiliki Goa disampingnya yang membuat semakin indahnya kekayaan Kuansing.
Saya memiliki kesempatan untuk berkunjung kesana, dan perjalanan ini saya lalui dengan menggunakan kendaraan roda dua menuju Desa Seberang Cengar Kecamatan Kuantan Mudik. Tepat pukul 10.00 pagi, setelah Ngopi di Pasar Lubuk Jambi, saya dan rekan berangkat untuk menuju arah Seberang Cengar. Dari simpang tugu Kapten Fadillah Banjar Padang kita tinggal berjalan lurus terus mengikuti jalan raya. Di sepanjang perjalanan menuju kawasan wisata Air Terjun Pati Soni ini, kita akan melewati jalan yang baik dengan kontur naik turun.
Di sepanjang perjalanan, kita akan melihat perkebunan warga di sepanjang kanan dan kiri jalan, suguhan pemandangan yang berbeda dengan suasana di perkotaan. Setelah menempuh sekitar 15 menit perjalanan, maka kita lanjutkan perjalanan menuju jalan semenisasi selebar 2,5 Meter. Namun suasana alam masih asri dan sejuk, nyaman serta dipenuhi perkebunan karet dan sawit masyarakat. Akhirnya saya sampai juga di kawasan wisata Air Terjun Pati Soni, dengan lokasi yang masih dikelilingi pepohonan tinggi membuat suasana terasa sejuk.