Viral Video Ditonton 6 Juta Kali, Ular Sanca Terkam Seekor Kucing, Netizen: Jadi Serba Salah
RIAU24.COM - Viral banyak video bertema hewan di media sosial (Medsos) Tiktok. Bahkan video seperti kucing, reptil, dan anjing bisa ditonton jutaan kali.
Seperti beberapa waktu lalu video seekor ular sanca tampak sedang membelit seekor kucing. Di sekitarnya ada pula seekor kucing yang melihat ular tersebut menerkam.
Yang memvideokan tak menolong kucing diterkam ular tersebut. Kemudian video yang diunggah akun @malreus79 itu sudah ditonton 6 juta lebih.
Langsung netizen atau warganet berikan ragam komentarnya. Ada yang mempertanyakan kenapa yang merekam tidak menolong. @Januarr_: "Inilah ekosistem jadi serba salah, kalau nolongin kucing nanti ularnya gamakan, kalau enggak ditolongin kucingnya mati."
@Josh: "Rantai makanan Boss wkwkw. Seneng gue liatnya."
@cewemage: "Pada bilang kasian kucing nya, emang enggak kasian juga sama ular nya? terus ularnya nanti makan apa dah klo bukan hewan hewan yg begitu?"
@Ni@rti2618: "Kucing butuh pertolongan bukan butuh di video biar viral njir."
@Adrian: "Kalau gini kita harus nolong siapa? Kucing berhak hidup, ular pun berhak hidup."
@nob: "Itu hukum alam yaa brader ular makan kucing ,kucing juga bisa makan ular jadii wajarlah dibiarin biar ularnya juga kenyang."