Profesor Asal Singapura Yakin Jokowi Adalah Pemimpin Paling Efektif di Dunia: Amerika Serikat dan Brasil Lewat...
Sebagai bukti, Mahbubani mengatakan kalau kehebatan dari cara kepemimpinan Jokowi langsung menghadiahkan Indonesia untuk menjadi tuan rumah dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Kegiatan Internasional seperti KTT G20 diyakini Mahbubani bisa dibawa oleh Indonesia ke tingkat yang lebih tinggi lagi karena adanya budaya musyawarah dan mufakat.
"Saya percaya, jika ada satu negara yang bisa membawa G20 ke tingkat yang lebih tinggi, Indonesia adalah salah satunya," tuturnya.
"Jika Indonesia bisa menyebarkan budaya musyawarah dan mufakat, itu akan mengubah dunia, tidak hanya Indonesia," sambungnya.
Sebelumnya Mantan diplomat Singapura itu juga sudah pernah membuat pujian yang sangat tinggi kepada Jokowi.
Salah satu Profesor di National University of Singapore (NUS) itu menilai bahwa Jokowi sebenarnya merupakan seorang pemimpin yang jenius. Seharusnya, dengan kejeniusan yang dimiliki Presiden Jokowi banyak negara lain yang ‘cemburu’ dengan Indonesia.
Jokowi dinilainya sebagai pemimpin yang berhasil menuntaskan perpecahan politik dan juga kesenjangan sosial di Indonesia. Kishore menganggap Indonesia berhasil memilih seorang pemimpin yang tidak berniat menipu bangsanya sendiri. Ungkapan tersebut dimuat langsung dalam rilis Project Syndicate yang dikeluarkan belum lama ini dengan artikel berjudul ‘The Genius of Jokowi’.