Menu

Jumat Barokah, Ditreskrimum Polda Riau Bagikan 500 Paket Makanan

Khairul Amri 12 Nov 2021, 22:13
foto. Istimewa
foto. Istimewa

RIAU24.COM - Keluarga Besar Ditreskrimum Polda Riau dibawah pimpinan Kombes Pol Teddy Ristiawan menggelar kegiatan Jumat Barokah dengan memberikan 500 paket makanan kepada masyarakat, Jumat, 12 November 2021.

Kegiatan sosial ini dilakukan dibeberapa lokasi diwilayah kota Pekanbaru. Diantaranya menyasar pada Para jamaah & kaum Dhuafa di Masjid Nurul Islam Jalan Keliling Bukit Barisan, para anak yatim binaan Panti Asuhan Al-Ikhlas Jalan Kapau Sari dan Panti Asuhan Al-Istiglal Jalan Harapan Murni Tangkerang serta kaum dhuafa & fakir miskin yang berada di sepanjang Jalan P. Diponegoro Kota Pekanbaru.

zxc1

Terpantau dilapangan kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasubdit II Dit Reskrimum Polda Riau, Kompol Mihardi SIK bersama para personil Direktorat Reskrimum Polda Riau yang sedang membagikan ratusan paket makanan.

Kegiatan ini merupakan suatu sarana penyambung tali silaturahmi antara Polri bersama masyarakat dan sebagai bentuk kepedulian antarsesama dimasa Pandemi Covid-19 sesuai dengan tugas pokok Polri, sebagai Pelindung, pelayan & pengayom bagi warga masyarakat.

zxc2

Kegiatan ini diharapkan juga dapat menjadi ladang amal ibadah dan sebagai wujud rasa syukur atas karunia Tuhan Yang Maha Esa.

Selain itu juga diharapkan dapat terjalinnya komunikasi yg baik, persaudaraan & tali silaturahmi dengan tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga masyarakat yg membutuhkan. 

Sumber dana dalam aksi sosial ini merupakan sumbangan sukarela Keluarga Besar Ditreskrimum Polda Riau.