Menu

PPKM Level 1 Berakhir, Pemko Pekanbaru Tunggu Arahan Pemerintah Pusat Soal Momen Natal dan Tahun Baru 2022

Riki Ariyanto 6 Dec 2021, 23:13
PPKM Level 1 Berakhir, Pemko Pekanbaru Tunggu Arahan Pemerintah Pusat Soal Momen Natal dan Tahun Baru 2022 (foto/int)
PPKM Level 1 Berakhir, Pemko Pekanbaru Tunggu Arahan Pemerintah Pusat Soal Momen Natal dan Tahun Baru 2022 (foto/int)

RIAU24.COM - Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 1 di Kota Pekanbaru, Provinsi Riau berakhir malam ini (6/12/2021). Maka itu Selanjutnya, Pemko Pekanbaru menunggu arahan pemerintah pusat terkait rencana penerapan PPKM level 3 jelang perayaan Natal dan Tahun Baru.

Hal itu dikatakan Wali Kota Pekanbaru, Firdaus di Gedung Daerah Riau, Senin (6/12/2021). "Hari ini, PPKM level 1 berakhir.  Apapun kebijakan pemerintah pusat dalam menghadapi Natal dan Tahun Baru yang akan menerapkan PPKM level 3, kami akan terapkan di daerah," sebut Wali Kota. 

Maka itu, Wali Kota mengharapkan masyarakat selalu patuhi protokol kesehatan (prokes). Terutama menghadapi perayaan Natal dan Tahun Baru 2022, warga Pekanbaru harus senantiasa waspada, agar gelombang ketiga Covid-19 tidak terjadi. 

"Saya mengimbau ke seluruh warga Kota Pekanbaru bahwa kita masih dalam masa pandemi Covid-19. Pandemi belum berakhir. Makanya selalu waspada dengan menjaga diri sendiri keluarga, dan masyarakat agar terhindar dari pandemi Covid-19," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus di Gedung Daerah Riau, Senin (6/12/2021). 

Agar selalu pakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, mengurangi mobilitas, dan menjauhi kerumunan. Juga ikut vaksinasi yang telah disediakan baik di layanan kesehatan puskesmas atau Bus vaksin keliling yang disediakan Pemko Pekanbaru.

Sebagai informasi Pemko Pekanbaru menerapkan PPKM level 1 sejak 23 November hingga 6 Desember. Sementara, pemerintah pusat bakal menerapkan PPKM level 3 guna mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 saat perayaan Natal dan Tahun Baru.

Halaman: 12Lihat Semua