Suhu Udara 32 Derajat Celcius, BMKG: Hotspot di Sumatera 11 Titik Panas
RIAU24.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat masih ada hotspot di Pulau Sumatera. Paling banyak hotspot bermunculan di Provinsi Riau, Rabu (15/12/2021).
Forecaster On Duty BMKG Stasiun Pekanbaru, Sanya. "Titik panas di Pulau Sumatera ada 21 hotspot. Paling banyak tersebar di Riau 11 titik, lalu Sumatera Utara 6 titik, dan Sumatera Barat 4 titik," sebutnya, Rabu (15/12/2021).
Hotspot di Riau itu tersebar paling banyak di Kepulauan Meranti 5 titik dan Bengkalis 4 titik. Lalu ada juga hotspot yang tersebar di Siak 1 titik dan Indragiri Hilir 1 titik.
Untuk suhu udara diprediksi tidak begitu terik bisa 32 derajat celcius. Dengan kelembaban udara 60 – 98 persen dan angin Barat Laut – Timur Laut / 05 – 36 km/jam.
Prakiraan tinggi gelombang laut di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.50 – 1.25 m (Rendah). Waspada potensi hujan sedang-lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang di wilayah perairan Lingga, Batam, dan Bintan.