Menu

Semenjak Kedatangan Lionel Messi ke PSG, Hubungan Mbappe dan Neymar Disebut-sebut Retak

Rizka 11 Jan 2022, 20:09
google
google

RIAU24.COM -  Isu tak sedap datang dari Paris Saint-Germain (PSG), hubungan dua pemain bintang mereka, Kylian Mbappe dan Neymar diduga tidak akur.

Dilansir dari Mirror, disebutkan, seorang sumber terpercaya menjelaskan kalau hubungan Kylian Mbappe dan Neymar retak hubungannya gegara Lionel Messi.

Messi memang jadi superstar yang didatangkan PSG sejak musim panas kemarin. Messi menambah pamor PSG makin mendunia.

Akan tetapi, kedatangan Lionel Messi ke PSG bukan seperti cerita di Negeri Dongeng. Rupanya, Messi dinilai bikin masalah.

Messi punya klausul untuk memprioritaskan kepentingan timnas Argentina dibanding klub. Walau sebenarnya hal itu sah-sah saja, tapi beberapa pihak menilai kalau Messi bak setengah hati di Paris.

Soal Kylian Mbappe dan Neymar, sebenarnya kedua pemain itu sudah jadi sahabat baik. Apalagi, keduanya sudah main bareng di PSG selama tiga tahun.

Namun dengan kedatangan Lionel Messi, kini seluruh mata tertuju kepada pemain asal Argentina tersebut. Messi mencuri panggungnya Mbappe.

Messi juga bersahabat baik dengan Neymar dulu ketika sama-sama di Barcelona. Maka dinilai, muncul gesekan ego.

Bahkan ketika Mbappe ulang tahun di 20 Desember kemarin. Messi dan Neymar tidak hadir. Padahal diketahui Neymar tidak pernah absen datang ke pesta Mbappe.

Hal itu pula yang diyakini makin membuat Kylian Mbappe bulat tekadnya untuk pindah klub. Mbappe belum juga memberikan perpanjangan kontrak yang akan habis di akhir Juni 2022 nanti.

Mbappe diyakini akan gabung ke Real Madrid. Maka sepertinya, kisah trio maut MNM (Messi-Neymar-Mbappe) tidak akan berlanjut lama