Jika Pangeran Charles jadi Raja, Ratu Elizabeth II Ingin Camilla Sandang Gelar 'Permaisuri'
RIAU24.COM - Ratu Elizabeth mengatakan bahwa dia ingin istri Pangeran Charles, Camillia, untuk mengambil gelar Queen Consort atau Permaisuri ketika Pangeran Charles menjadi raja.
Pernyataan itu diungkap pada Sabtu (5/2), yang termuat dalam sebagian pesan untuk menandai peringatan 70 tahun pemerintahan sang ratu.
Selama bertahun-tahun orang dalam lingkaran istana yakin Camilla akan mengambil gelar Queen Consort ketika Pangeran Charles menjadi raja. Namun, kebijaksanaan konvensional disingkirkan dalam pernyataan mengejutkan pukul 10 malam, Sabtu (5/2) waktu setempat dari istana.
"Ini adalah keinginan tulus saya bahwa, ketika saatnya tiba, Camilla akan dikenal sebagai Permaisuri," tulis Ratu Elizabeth.
Menurut BBC, pengumuman itu telah membuka jalan bagi sang Adipatni Cornwall, untuk dikenal sebagai Ratu Camilla di masa depan. Ini terutama lantaran gelar Queen Consort mengacu pada pasangan raja yang berkuasa, dan dipastikan nantinya, gelar Ratu akan menempel pada Camilla jika Charles jadi raja.
Gelar ini juga akan memungkinkan Camilla, yang berusia 74 tahun untuk memainkan peranan lengkap sebagai pendamping Charles.