Nama Puan Maharani Tak Segahar Capres 2024 Potensial Lain, Padahal Satu Lingkaran dengan Jokowi dan PDIP, Kenapa?
RIAU24.COM - Peneliti Indikator Politik Indonesia Bawono Kumoro membeberkan alasan Ketua DPR RI Puan Maharani tak begitu diperhitungkan dalam bursa Capres 2024.
Hal ini berkaca saat survei lembaga lain menyatakan elektabilitas Puan begitu rendah dikutip dari kompas.com, Kamis, 24 Februari 2022.
Dugaanya, elektabilitas Puan Maharani merosot karena belum mempunyai rekam jejak yang panjang dan baik saat mengemban jabatan publik.
"Memang di pemerintahan periode pertama dari Presiden Jokowi dia (Puan) pernah menjabat sebagai menteri Koordinator PMK dan saat ini sebagai Ketua DPR RI. Tapi itu jabatan-jabatan ini tidak cukup strategis dalam konteks untuk menunjukkan sesuatu capaian kerja kepada publik," ujarnya.
Tak hanya itu, jabatannya juga lebih bersifat koordinatif ketimbang eksekusi kebijakan. Meskipun secara gengsi politik jabatan Ketua DPR yang diemban Puan tinggi.
Berbeda yang terjadi jika membandingkannya dengan menteri atau kepala daerah yang menunjukkan capaian kerja.