Menu

Padahal Sudah Pakai Koki Handal, Ternyata Ini Alasan Makanan di Pesawat Tidak Terlalu Enak

Rizka 28 Apr 2022, 09:10
google
google

RIAU24.COM -  Sebagian penumpang pesawat mengeluhkan tentang makanan pesawat yang terasa agak hambar bahkan tidak enak di lidah. Ternyata, itu mungkin bukan kesalahan koki, tetapi kesalahan selera Anda.

Herbert Stone yang memiliki gelar Ph.D di bidang nutrisi dan bekerja untuk misi Apollo mengatakan, dinginnya suhu pesawat bisa menjadi salah satu penyebabnya. Dalam udara dingin, makanan menjadi kurang berasa.

Apa yang memengaruhi indera penciuman juga sangat berpengaruh terhadap kemampuan pengecap. Di pesawat, kabin bertekanan rendah menurunkan kadar oksigen dalam darah yang mengurangi kemampuan indera penciuman.

Berkurangnya kemampuan penciuman juga disebabkan oleh kelembapan dalam kabin yang lebih rendah dari Gurun Sahara.

Penelitian juga menunjukkan, persepsi rasa juga bisa direndam oleh suara latar yang keras. Ketika naik pesawat, suara itu adalah dengung mesin.

Menurut Wakil Presiden Senior AeroMexico untuk produk dalam pesawat, Antonio Fernandez, ketika di udara, kemampuan indera perasaan akan berkurangnya hampir 70 persen. Oleh karena itu, tak heran jika rasa asin makanan yang seakan nendang menjadi hambar di udara.

Guna mengatasi masalah tersebut, biasanya beberapa koki maskapai hanya akan meningkatkan jumlah gula dan garam untuk menggantikan rasa yang hilang.