Bentuk Apresiasi, Beberapa Sekolah Di Siak Terima Penghargaan Bupati Alfedri, Berikut Kategorinya
"Seleksi ini dilakukan oleh Kemdikbudristek, dan alhamdulillah Kabupaten Siak memperoleh hasil yang sangat membanggakan. Terbukti sudah banyak sekolah yang di SK kan menjadi Sekolah Penggerak dan guru-guru di Kabupaten Siak yang lulus seleksi," terang Mahadar.
Program Sekolah Penggerak diluncurkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim. PSP merupakan upaya untuk mewujudkan visi pendidikan Indonesia dalam mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian melalui terciptanya pelajar pancasila. PSP berfokus pada pengembangan hasil belajar siswa secara holistik yang mencakup kompetensi (literasi dan numerasi) dan karakter, diawali dengan SDM yang unggul (kepala sekolah dan guru).
Program Sekolah Penggerak (PSP) telah diluncurkan Pemerintah Provinsi Riau di tiga kabupaten kota. Tiga daerah menjadi pilot project program sekolah penggerak yakni Kabupaten Inhil, Siak dan Dumai. Program sekolah penggerak ini merupakan program Kemendikbud bekerja sama dengan pemerintah daerah.
Saat ini sekolah penggerak di kabupaten Siak sudah masuk angkatan ke 2 (dua), yang dimulai dari tahun 2021. Kepala sekolah dan guru dianggap sebagai motor penggerak dalam menumbuhkan kompetensi dan karakter yang dapat dikembangkan.