Menu

Polsek Koto Gasib lakukan Cooling System dalam Rangka Menjaga Keamanan Selama Tahapan Pilkada 2024

Lina 8 Nov 2024, 10:50
Polsek Koto Gasib lakukan Cooling System dalam Rangka Menjaga Keamanan Selama Tahapan Pilkada 2024
Polsek Koto Gasib lakukan Cooling System dalam Rangka Menjaga Keamanan Selama Tahapan Pilkada 2024

RIAU24.COM - Siak-Pada hari Jumat, 8 November 2024, sekitar pukul 08.00 WIB, bertempat di Rt.03 Rw.01 Dusun Suak Tandun, Kampung Pangkalan Pisang, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, telah dilaksanakan kegiatan sambang warga dan himbauan Kamtibmas yang dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Kampung Pangkalan Pisang & Empang Pandan, Bripka Mahadir Muhammad. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menciptakan cooling system menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Siak.

Cooling system adalah upaya yang dilakukan untuk menjaga ketenangan dan kedamaian di masyarakat, terutama dalam mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang sering muncul menjelang Pilkada. 

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Mahadir Muhammad melakukan sambang warga dengan tujuan menyampaikan himbauan agar masyarakat berperan aktif dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. 

Beberapa himbauan yang disampaikan meliputi Mengajak warga untuk tidak menyebarkan berita hoaks yang dapat menimbulkan keresahan di tengah masyarakat. Mengingatkan untuk tidak terlibat dalam ujaran kebencian yang bisa memicu perpecahan, khususnya terkait dengan proses Pilkada. Menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan, dengan turut berpartisipasi dalam menciptakan suasana yang aman, damai, dan kondusif.

Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong terciptanya situasi yang aman, sehingga Pilkada 2024 di Kabupaten Siak dapat berjalan dengan lancar tanpa gangguan. Kehadiran Polri di tengah masyarakat diharapkan memberi rasa aman dan nyaman, serta dapat mengantisipasi berbagai bentuk potensi kejahatan yang mungkin muncul di tengah penyelenggaraan Pilkada.

Melalui kegiatan sambang ini, diharapkan pula dapat terjalin silaturahmi yang lebih erat antara aparat keamanan dan masyarakat, serta semakin meningkatkan kesadaran kolektif untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Dengan demikian, terciptanya Pilkada yang aman dan kondusif di Kabupaten Siak menjadi harapan yang bisa terwujud bersama.(Lin)

Halaman: Lihat Semua