Hadir di Acara Wisuda Universitas Hayam Wuruk, Bupati Alfedri Bangga Anak Siak Ikut Wisuda 11 Orang
RIAU24.COM - Pemkab Siak terus berupaya menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi terkemuka di Indonesia. Hal itu dilakukan dalam rangka meningkatkan Sumberdaya manusia putra-putri kabupaten Siak.
Telah di wisudanya 11 orang mahasiswa asal Kabupaten Siak, Universitas Hayam Wuruk (UHW) Perbanas Surabaya
Bupati Siak Alfedri mengapresiasi 11 orang anak Siak yang berhasil menyelesaikan pendidikannya di UHW Surabaya dan hari ini ikut Wisuda.
”Hari ini saya di undang hadir dalam acara wisuda Universitas Hayam Wuruk Perbanas ini merupakan hasil kerja sama yang kita laksanakan beberapa waktu laku. Atas nama Pemerintah Kabupaten Siak berterimakasih kepada Universitas Hayam Wuruk Perbanas telah mendidik mahasiswa-mahasiswi khususnya dari Kabupaten Siak, sehingga berhasil menyelesaikan kuliahnya,"ujar Bupati Alfedri ditemui usai acara, yang berlangsung di Dyandra Convention Center, Surabaya
Dijelaskannya, Pemkab Siak terus berupaya mengirim putra putri terbaik untuk belajar di perguruan tinggi yang telah memiliki kerja sama. Termasuk menyiapkan program beasiswa bagi keluarga penerima PKH yaitu satu keluarga satu sarjana.