Menu

Tahukah Anda, Inilah 10 Pemain U-23 Termahal di Dunia

Devi 23 Jun 2022, 08:39
Foto : Jadon Sancho
Foto : Jadon Sancho

Vinicius Junior

Di peringkat ketiga dalam daftar pemain U-23 termahal di dunia ada nama Vinicius Junior. Penggawa Real Madrid berusia 21 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 100 juta euro. Dengan banderol 100 juta euro, Vinicius berstatus sebagai pemain termahal di Real Madrid. Selain itu, pemain asal Brasil tersebut berstatus sebagai pemain termahal ketiga di dunia. Musim 2021/2022, Vinicius Junior sempat bermain dalam 52 laga bersama Real Madrid. Dalam 4.274 menit bermain, ia mencatatkan 22 gol dan 20 assist.

Erling Haaland

Urutan kedua dalam daftar pemain U-23 termahal di dunia ditempati Erling Haaland. Penggawa Borussia Dortmund berusia 21 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 150 juta euro. Dengan banderol 150 juta euro tersebut, pemain yang akan segera bergabung dengan Manchester City tersebut berstatus pemain termahal Dortmund. Selain itu, Haaland juga berstatus pemain termahal kedua di dunia. Musim lalu, Haaland tampil 29 kali bersama Dortmund. Dalam 2.298 menit bermain tersebut ia mencetak 27 gol dan lima assist.

Kylian Mbappe

Kylian Mbappe menempati posisi puncak dalam daftar pemain U-23 termahal di dunia. Penggawa PSG berusia 23 tahun tersebut ditaksir memiliki banderol 160 juta euro. Dengan banderol 160 juta euro tersebut, Mbappe berstatus pemain termahal PSG. Selain itu, pemain berusia 23 tahun tersebut juga berstatus sebagai pemain termahal di dunia. Musim lalu, Mbappe tampil 46 kali bersama PSG. Dalam 3.912 menit bermain tersebut, ia mencetak 39 gol dan 26 assist.

Halaman: 34Lihat Semua