Menu

Rusia Dikecam Akibat Serang Pelabuhan Odessa Setelah Ekspor Gandum Dibuka

Intan Salfitri 25 Jul 2022, 13:55
 gandum Ukraina dan Rusia memenuhi 40 persen pasokan dunia
gandum Ukraina dan Rusia memenuhi 40 persen pasokan dunia

RIAU24.COM - Pada Jumat, 22 Juli 2022 Rusia setuju untuk tidak menyerang Ukraina terkait pengiriman gandum tengah transit.

Tetapi pada Sabtu, 23 Juli 2022 Rusia dituduh setelah melakukan serangan ke pelabuhan Odessa.

Melalui unggahan media sosial, Ukraina melalui pusat komando militer mengatakan dua rudal Kalibr telah mengenai pelabuhan.

Meski serangan rudal itu tidak memberi serangan yang signifikan, pihak Ukraina mampu menjatuhkan dua rudal lainnya oleh sistem pertahanan udara.

Dikutip dari BBC, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan serangan itu membuat bukti bahwa Rusia tidak akan menjalankan kesepakatan sebagaimana mestinya.

Josep Borrel, Kepala Urusan Luar Negri Uni Eropa mengatakan bahwa dengan adanya serangan itu sebagai bentuk pengabaian total Rusia terhadap hukum Internasional.

Halaman: 12Lihat Semua