Haji 2022: Jadwal Kepulangan Jemaah Indonesia 26 Juli, Cek Daftarnya
RIAU24.COM - Data terbaru mengenai kepulangan jemaah haji Indonesia ke tanah air sudah memasuki hari ke–12 sejak 15 Juli lalu.
Proses kepulangan jemaah haji per hari ini (26 Juli) tercatat 7 kloter dari 7 embarkasi dengan total 2.786 jemaah yang akan berangkat langsung dari Bandara King Abdul Aziz, Jeddah ke Bandara Internasional daerah masing-masing.
Dilansir dari data yang dirilis Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Daerah Kerja Bandara, berikut jadwal lengkap kepulangan jemaah haji Indonesia, 26 Juli 2022:
Berikut ini jadwal kepulangan jemaah haji Indonesia pada hari ini (26 Juli 2022):
1. Kloter 17 Embarkasi Solo (SOC 17) sebanyak 351 jemaah, terbang dari Bandara Jeddah dengan GIA 6217 pada 26 Juli 2022 pukul 12.00 WAS. Diperkirakan mendarat di Jawa Tengah pada Rabu pagi 27 Juli 2022 pukul 05.05 WIB.
2. Kloter 16 Embarkasi Surabaya (SUB 16) sebanyak 449 jemaah, terbang dari Bandara Jeddah dengan SV 5076 pada 26 Juli 2022 pukul 12.30 WAS. Diperkirakan mendarat di Jawa Timur pada Rabu pagi 27 Juli 2022 pukul 03.20 WIB.