Menu

Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan Adalah Jagoan NasDem di Pilpres 2024

Azhar 21 Aug 2022, 19:10
Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali. Sumber: Detik.com
Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali. Sumber: Detik.com

RIAU24.COM - Wakil Ketua Umum Partai Nasdem, Ahmad Ali mengaku masih menjagokan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk diusung sebagai pasangan calon presiden (capres) dan wakil presiden (cawapres) pada Pemilu 2024.

Tawaran ini mereka sampaikan pada Partai Demokrat, dan PKS dikutip dari sindonews.com, Minggu, 21 Agustus 2022.

"Sampai hari ini intensitas pertemuan dan diskusi antara kami dengan Demokrat dan PKS masih terus ditingkatkan," ujarnya.

Tak hanya dua partai ini, Nasdem juga terus fokus mengusung pasangan Ganjar-Anies pada partai lain.

"Terus terang proposal yang kami tawarkan, salah satunya adalah bagaimana kemudian Pak Ganjar dan Pak Anies kita pasangkan," sebutnya.

Untuk diketahui, sebanyak 34 DPW Nasdem mengusulkan nama-nama capres dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Nasdem di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Kamis, 16 Juni 2022 silam.

Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan menjadi tertinggi setelah diusulkan oleh 32 suara DPW.

Selanjutnya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo diusulkan 29 DPW dan Menteri BUMN Erick Thohir disebut oleh 16 DPW.