Memfasilitasi Komunitas Balap Polda Metro Jaya Akan Gelar Street Race
Sebelumnya, Polda Metro Jaya telah menggelar balap jalanan di Ancol (Jakarta Utara), Bumi Serpong Damai (BSD) Tangerang Selatan dan Cikarang Bekasi.
Namun Jalan Benyamin Sueb di Kemayoran, Jakarta Pusat, dinilai lebih cocok sebagai lokasi balap jalanan karena konstruksi jalannya dan luas yang memadai untuk menampung para pembalap serta penonton.
Selain itu, Kemayoran juga dikenal menjadi lokasi balapan liar para joki dan komunitasnya.