Tolak Kenaikan BBM, Mahasiswa HMI Gruduk Kantor Bupati Bengkalis
RIAU24.COM -BENGKALIS - Belasan orang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Bengkalis melakukan unjuk rasa didepan Kantor Bupati dan kantor DPRD kabupaten Bengkalis terkait naiknya bahan bakar (BBM), Kamis 8 September 2022.
Unras tersebut, mahasiswa menolak atas kenaikan BBM oleh pemerintah pusat, mahasiswa Bengkalis meminta kepada pemerintah kabupaten Bengkalis agar bisa menolak kenaikan BBM.
Lantaran masyarakat Bengkalis juga banyak yang tidak setuju atas kenaikan BBM tersebut. Aksi unras dikawal ketat aparat penegak hukum terdiri dari TNI Polri dan Satpol PP Bengkalis.
Adapun 6 tuntutan yang disampaikan Mahasiswa saat unras di depan kantor Bupati Bengkalis dan DPRD diantaranya.
1. Mendesak Pemerintah Kabupaten Bengkalis (BUPATI dan DPRD) Untuk Menolak Kebijakan Kenaikan Harga BBM Bersubsidi.
2. Menuntut pemerintah Kabupaten Bengkalis (BUPATI dan DPRD) Menjamin Ketersediaan BBM Secara Berkelanjutan.