Menu

Tingkatkan Kualitas Data Statistik, Kampung BPS-Pemkab Siak Taja Program Desa Cantik

Lina 12 Sep 2022, 22:36
Bupati Siak, Alfedri saat sosialisasi Desa Cantik
Bupati Siak, Alfedri saat sosialisasi Desa Cantik

RIAU24.COM - Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) merupakan program percepatan penguatan statistik sektoral secara nasional yang dilaksanakan pada tingkat pemerintahan terkecil dan sekaligus salah satu implementasi Program Satu Data Indonesia. 

Program Desa Cinta Statistik (cantik) juga bertujuan meningkatkan kualitas data statistik yang dihasilkan melalui peningkatan literasi, kesadaran dan peran aktif perangkat kampung dan komunitas statistik kampung. 

Hal tersebut disampaikan Bupati Alfedri di sela-sela acara sosialisasi desa cantik di kantor Bupati Siak.

”Hari kita mengikuti kegiatan sosialisasi Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) yang di taja Badan Pusat Statistik (BPS). Bagi kami kegiatan ini penting, apapun yang kita rencanakan kalau tidak dengan data yang benar, tentu akan menimbulkan masalah. Semestinya dengan data kita menyelesaikan masalah, bukan malah menjadi masalah,” kata Bupati Alfedri, Senin (12/9/2022).

Melalui Badan Pusat Statistik (BPS) harapnya, kedepan dapat melakukan pembinaan, pendampingan membantu bagaimana memvalidasi data terkait potensi desa, yang disajikan dalam bentuk potensi desa atau kampung.

“Potensi kampung ada, namun kalau diminta betul datanya nanti, kadang belum memenuhi maksud yang kita harapkan. Program yang di taja BPS ini kita sambut baik dan saya harapkan, 15 penghulu yang di undang betul-betul mengikuti sosialisasi ini, kita bersihkan data, sehingga setiap kampung nantinya memiliki data yang akurat, up to date dan bisa dipercaya,”ungkapnya.

Halaman: 12Lihat Semua