Wanda Hamidah: Husein bin Syech Abubakar Kutuk dan Tuding Gubernur Anies Baswedan Itu Zalim
“Saya baru denger dari temen-temen (wartawan). Nanti kami akan cek kembali apa sesungguhnya masalahnya, apakah masalah status kepemilikan lahan atau tanah atau propertinya,” kata Riza di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis (13/10).
Riza menjanjikan, Pemprov DKI Jakarta akan terus menegakkan keadilan bagi semua pihak. Menurut dia, jika memang ada yang salah dari Pemprov DKI, perbaikan akan terus dilakukan.
"Informasi nya seperti itu (masalah surat hak milik) nanti kita akan cek kembali apa seseungguhnya, kan saya belum tau nanti kita akan cek kembali ke dinas terkait,” ucapnya.
Kepala Satpol PP DKI Jakarta Arifin mengkonfirmasi, pihaknya dengan berbagai unsur lain, seperti TNI-Polri dan petugas kecamatan mendatangi rumah Wanda. Petugas gabungan dikerahkan untuk mengosongkan rumah Wanda.
"Iya ikut serta dalam rangka penanganan yang berkaitan dengan peraturan daerahnya. Unsurnya banyak di sana," tutur Arifin.
Menurut dia, Badan Hukum Pemkot Jakarta Pusat juga hadir. Namun demikian, ditanya lebih rinci, Arifin mengaku tak menahu lebih lanjut. Dia melanjutkan, Satpol PP membantu bertugas melakukan pendampingan pengamanan.