Ditnarkoba Polda Riau Musnahkan 9 Kilogram Lebih Sabu
RIAU24.COM -Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau, Senin 17 April 2023 siang, menggelar pemusnahan Narkoba. Pemusnahan ini disaksikan pula oleh stakeholder terkait, termasuk Kejaksaan.
Pemusnahan dilakukan di gedung Tahti lantai 2 Markas Kepolisian Daerah Riau. Ada 9.247,29 gram (9 kilogram lebih, red) narkoba jenis Sabu dimusnahkan. Dihadirkan juga tersangka dan kuasa hukumnya.
Pemusnahan narkoba dipimpin oleh Kasubdit II AKBP Janton Silaban dan jajaran. Ada sembilan bungkus paket Sabu yang dimusnahkan oleh pihak berwajib.
"Kita hadirkan juga tersangkanya. Total ada 13 tersangka, yang kiita hadirkan di sini delapan orang, dan lima lainnya adalah narapidana dan sudah dikembalikan," katanya.
Sembilan kilogram lebih Sabu ini disita dari 13 orang tersangka, dengan empat laporam kepolisian (LP).
Sebelum dimusnahkan, barang bukti Sabu diuji lebih dahulu oleh tim Labfor Polda Riau. Pengujian dilakukan untuk memastikan bahwa itu benar merupakan narkotika.
Setelah selesai diuji, Sabu ini dimusnahkan dengam cara dilarutkan bersama air yang sudah dicampur cairan pembersih lantai.