Menu

4 Manfaat Ikan Kembung yang Kaya Gizi

Devi 7 May 2023, 15:38
4 Manfaat Ikan Kembung yang Kaya Gizi
4 Manfaat Ikan Kembung yang Kaya Gizi

RIAU24.COM - Ikan kembung kaya akan gizi. Ini 4 manfaat ikan kembung, salah satunya menurunkan berat badan.  

Ikan kembung salah satu jenis ikan yang dikonsumsi sehari-hari oleh sebagian masyarakat tanah air.  

Ikan kembung memiliki rasa yang gurih dan lezat jika masih segar. Namun, ikan kembung akan mulai mengeluarkan aroma tidak sedap setelah disimpan selama satu hari. 

Selain lezat, ikan kembung mengandung gizi lengkap yang bisa memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh.  

Mengutip dari WebMD, ikan kembung mengandung vitamin B2. B3, B6, B12, dan D. Selain itu, ikan kembung juga mengandung tembaga, selenium, dan yodium.  

Menariknya, ikan kembung kaya akan omega 3 yang memberikan manfaat baik untuk kesehatan jantung. Dalam 3 ons ikan mengandung 1000 mg omega 

3.  Manfaat ikan kembung  
Menjadi sumber vitamin, mineral, dan lemak baik ikan kembung baik dikonsumsi secara rutin.  Ini manfaat ikan kembung untuk kesehatan tubuh:  
1. Meningkatkan kesehatan jantung 
The American Heart Association merekomendasikan untuk mengonsumsi sekitar dua porsi ikan berlemak seperti ikan kembung per minggu.  

Kandungan omega 3 tinggi dalam ikan kembung bermanfaat menurunkan tekanan darah dan menurunkan kolesterol dalam tubuh.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi ikan kembung secara teratur memiliki tekanan darah rendah dan lebih sedikit kolesterol. 

2. Menyehatkan otak  
Kandungan omega 3 dalam ikan kembung memainkan peran yang besar dalam perkembangan otak.  Lemak tersebut mengontrol pelepasan pembawa pesan kimia di otak yang pada gilirannya membantu menjaga fungsi otak.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsumsi omega 3 seperti ikan kembung bisa mengurangi risiko masalah kesehatan mental seperti  depresi, gangguan bipolar, dan autisme.  

3. Memperkuat tulang  
Kandungan vitamin D, selenium, dan tembaga dalam ikan kembung bermanfaat menguatkan dan menjaga kepadatan tulang.  

4. Menurunkan berat badan  
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dibandingkan dengan karbohidrat, lemak, dan protein jauh lebih bermanfaat dalam menurunkan kadar ghrelin (hormon rasa lapar).  Selain itu, kandungan protein yang tinggi dalam ikan kembung membuat Anda kenyag lebih lama.  ***