Menu

Hasil Evaluasi Mendagri, Muflihun Masuk 3 Besar Penjabat Kepala Daerah Terbaik

Muhardi 2 May 2023, 16:03
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun (jaket hitam) saat berbincang dengan tokoh masyarakat setempat tentang sumber penyebab banjir di jalan tersebut. Foto: Istimewa.
Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun (jaket hitam) saat berbincang dengan tokoh masyarakat setempat tentang sumber penyebab banjir di jalan tersebut. Foto: Istimewa.

RIAU24.COM - Menjelang satu tahun masa jabatan Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru pada bulan Mei 2023 mendatang, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) telah melakukan penilaian. Untuk penilaian terakhir, Pj Wali Kota Muflihun meraih peringkat tiga besar.

Sekertaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution, Jumat (28/4/2023), mengatakan, penilaian untuk Pj wali kota Pekanbaru sudah dilakukan sebanyak tiga kali. Dalam tiga kali evaluasi, nilai Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun selalu bagus.

Bahkan untuk evaluasi pertama, Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun menjadi peringkat satu. Untuk evaluasi terakhir yang baru dilakukan, Pj Wali Kota Muflihun mendapatkan peringkat ketiga. 

"Alhamdulillah, beliau tidak pernah keluar dari lima besar," ujarnya. 

Dukungan Tokoh Masyarakat

Ketua Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kota Pekanbaru Suraji saat dihubungi mengatakan, hubungan antara pengurus FPK dan tokoh masyarakat dengan Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun sangat baik selama ini.

Halaman: 12Lihat Semua