5 Program Prioritas Sukses, Muflihun Kembali Diamanahkan sebagai Pj Wali Kota Pekanbaru
Sehingga ketika masyarakat sakit dan tak bisa berkunjung ke dokter karena berbagai faktor, tinggal menelpon call center atau nomor yang sudah disediakan. Harapan ke depan, masyarakat Pekanbaru bisa merasakan fasilitas kesehatan yang ada di Pekanbaru. Jika nantinya ketika pasien tidak bisa diobati di rumahnya, maka akan dirujuk ke rumah sakit.
Beasiswa Mahasiswa
Pada tahun ini, Pemko Pekanbaru mengalokasikan bantuan beasiswa sebesar Rp2 miliar bagi mahasiswa dari keluarga kurang mampu dan mahasiswa berprestasi. Pendaftaran diajukan secara online melalui website yang sudah disiapkan yaitu https://beasiswa.pekanbaru.go.id.
Pemko Pekanbaru sudah menutup pendaftaran beasiswa untuk mahasiswa yang dibuka sejak tanggal 1 Maret 2023 lalu. Penutupan pendaftaran sudah dilakukan sejak tanggal 22 Maret 2023.
"Tanggal 22 Maret pendaftaran sudah resmi kami tutup," kat Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Pekanbaru Tri Sepnaputra.
Ada 600 lebih mahasiswa yang mendaftarkan diri dan memenuhi syarat untuk mendapatkan bantuan beasiswa. Sebanyak 575 mahasiswa menempuh pendidikan S1 dan 40 orang pendidikan D3.