Menu

Fitra Riau Kritisi Plesiran DPRD Riau ke Amerika

Riko 31 May 2023, 20:04
Foto (net)
Foto (net)

RIAU24.COM - Meski banyak dikritik, DPRD Riau tahun ini kembali akan melakukan plesiran ke luar negeri. Tak tanggung-tanggung wakil rakyat ini akan mengunjungi negara yang dipimpin presiden Joe Biden yakni Amerika Serikat.

Keberangkatan anggota DPRD Riau itu disampaikan Pelaksana Harian (Plh) Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdaprov Riau, Elly Wardhani.

"Iya, tahun ini anggota DPRD Riau melakukan kunjungan kerja ke luar negeri. Dengan negara tujuan Amerika Serikat,"katanya. Rabu 31 Mei 2023.

Menanggapi hal tersebut, LSM dari Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra) Riau ikut merespon dan mengkritisi plesiran wakil rakyat tersebut. Ia mengatakan plesiran DPRD Riau itu tidak ada manfaat dan tidak ada hasilnya selama ini bagi masyarakat Riau.

"Sebenarnya kami sudah muak untuk terus menerus mengkritik plesiran anggota dewan tersebut. Karena meski dikritik tetap saja ada anggaran di APBD untuk 'jalan-jalan' ke luar negeri,"kata Manajer Advokasi Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra) Riau, Taufik.

Taufik mengakui memang dalam aturan diperbolehkan anggota dewan melakukan kunjungan ke luar negeri, akan tetapi kata Taufik harus diperjelaskan hasil dan mau apa setelah kembali dari kunker itu.

"Tapi selama ini hasilnya tidak ada dan hanya menghabiskan anggaran. Maka dari itu ketimbang ke luar Negeri alangkah baiknya anggaran kunker belasan miliar itu dialokasikan untuk menyelesaikan janji gubenur pembangunan fasilitas warga, jalan, sekolah, bangunan lokal, pembangunan jembatan alangkah baiknya dari pada membiayai anggota dewan tersebut,"harapnya.

Di momentum politik 2024 ini Ia mengajak masyarakat Riau untuk saatnya mengevaluasi prilaku DPRD Riau selama lima tahun ini.