Ganjar Umbar 2 Kekuatan Besar yang Akan Membantunya di Pilpres 2024
RIAU24.COM - Bacapres PDI Perjuangan Ganjar Pranowo menyebut 2 kekuatan besar yang akan membantunya memenangkan Pilpres 2024.
Pernyataan ini disampaikannya dalam acara Deklarasi Nasional Relawan Jokowi yang diunggahnya melalui media sosial Twitter, Minggu 4 Juni 2023.
Dua kekuatan besar itu yakni partai politik dan relawan yang harus bersatu.
"Hari ini dua kekuatan besar antara partai politik, antara relawan, wajib bersatu," sebutnya.
Baca juga: Apakah Hari Ini Hasto Bakal Ditahan KPK?
"Kita galang kekuatan bersama-sama untuk memenangkan kontestasi di 2024 nanti," ujarnya.
Dia juga tak lupa berdoa agar diberi kemudahan dan keberkahan atas persatuan tersebut.