Pertemuan dengan PKS Ditunda, PKB Ingin Ziarah Wali Songo Terlebih Dahulu
RIAU24.COM - Anies Baswedan dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin) resmi dideklarasikan sebagai pasangan calon presiden dan calon wakil presiden.
PKB menyebut bakal ada pertemuan dengan PKS usai deklarasi Anies Baswedan-Cak Imin tersebut. PKB menyebut pertemuan dengan PKS akan dilakukan pada pekan depan.
PKB mengatakan pertemuan yang awalnya direncanakan minggu ini tertunda lantaran Ketum PKB Cak Imin hendak berziarah ke makam wali songo dahulu pekan ini.
"Minggu ini kami mau agenda ziarah wali songo dulu," kata Wakil Ketua Majelis Syuro PKB Maman Imanulhaq dilansir dari news.detik.com, Rabu (6/9).
Maman mengatakan pertemuan itu direncanakan pekan depan. Dia menekankan pentingnya silaturahmi antarpartai untuk memperkuat komunikasi politik.
"Insyaallah minggu depan. Tapi kalau ketum berkesempatan minggu ini, lebih cepat lebih baik," ujarnya.
"Silaturahmi adalah kekuatan untuk mempererat komumikasi politik dalam meraih kemenangan AMIN secara konstruktif dan sistematis," imbuhnya.
Untuk diketahui, PKB kini telah bergabung dalam Koalisi Perubahan dan Persatuan (KPP) untuk mengusung Anies Baswedan dan Cak Imin dalam pemilihan presiden tahun depan. PKS menilai bergabungnya PKB menambah kekuatan baru dalam koalisi.