Izin Desak Anies di Yogyakarta Mendadak Dicabut, Total 7 Kali Kasus yang Sama Terjadi, Timnas Ungkap Alasannya
"Hambatan dan halangan yang dirasakan oleh Panitia Pelaksana Desak Anies Yogyakarta tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan penderitaan rakyat kecil karena ekonomi yang semakin sulit dan biaya kebutuhan pokok yang semakin tinggi," katanya.
Ketua TPD AMIN DIY Agus Sulistyono menjelaskan, izin acara Desak Anies mulanya telah ditandatangani oleh kepala Pendopo Sasana Wiratama.
Agus mengatakan izin pelaksanaan acara telah diperoleh pada Senin (22/1), meski harus memenuhi segala macam persyaratan. Panitia, setelahnya mulai menyiapkan dan menata panggung Desak Anies.
"Kita setting sound system panggung tiba-tiba dari pihak pengelola ngabari ke yang namanya Mas Muhammad Abrar yang sedang men-setting itu dikabari bahwa ada pihak yang tidak memperbolehkan," ujar ketua DPW PKB DIY tersebut.
Menurut Agus, permintaan untuk menghentikan persiapan panggung ini terjadi sekitar pukul 19.30 WIB.
"Di tengah persiapan, ditelepon supaya dihentikan kegiatannya," sambungnya.