Menu

KPU Ditantang Audit Sistem IT, Berani Terima?

Azhar 21 Feb 2024, 21:15
Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari. Sumber: RRI
Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari. Sumber: RRI

RIAU24.COM - Juru Bicara (Jubir) Tim Nasional (Timnas) Anies-Muhaimin (AMIN) Refly Harun bicara soal sistem IT milik Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Refly bahkan menantang KPU untuk melakukan audit terhadap sistem IT yang mereka miliki apakah sudah netral dan adil dikutip dari inilah.com, Rabu 21 Februari 2024.

"Karena itulah salah satu challenge (tantangan) kita adalah berani enggak KPU membuka sistem informasinya. Kita audit forensik," ujarnya.

Tantangan ini dia lontarkan karena Pemilu 2024 terjadi seperti pasangan calon (paslon) melawan negara.

Dibuktikan ketika ada paslon tertentu yang didukung oleh struktur kekuasaan.

Sementara KPU sampai Bawaslu diduga bagian dari hal tersebut.

Bahkan dia sudah mendengar rumor server KPU berada di China, Prancis, Singapura.

Artinya, sistem menyangkut server tidak sepenuhnya dikuasai oleh KPU.

Tentunya hal ini berpotensi memunculkan pengacau dan algaritmanya bisa berubah sesuai keinginan dan angka yang bisa dirancang.