Menu

Begini Kronologi Pria China Tewas saat Coba Olahraga 'Gantung Dagu' yang Kontroversial

Devi 19 May 2024, 11:00
Begini Kronologi Pria China Tewas saat Coba Olahraga 'Gantung Dagu' yang Kontroversial
Begini Kronologi Pria China Tewas saat Coba Olahraga 'Gantung Dagu' yang Kontroversial

RIAU24.COM - Seorang pria di China meninggal dunia saat melakukan jenis olahraga kontroversial, yakni menggantungkan dagunya di tali khusus. Pada Rabu (15/5/2024), pria berusia 57 tahun itu meninggal saat melakukan olahraga tersebut di sudut kebugaran luar ruangan di Kota Chengxi, Chongqing, China.

Polisi mengkonfirmasi kematian pria tersebut akibat kesalahan saat melakukan gantung dagu. Berdasarkan saksi mata, pria tersebut diduga menggantung pada posisi leher, bukan pada dagu, sebelum mengayunkan tubuhnya.

Dikutip dari Odditycentral, beberapa orang berpendapat bahwa pria yang tidak disebutkan namanya itu mungkin menggunakan terlalu banyak tenaga saat mengayunkan tubuhnya.

Olahraga gantung leher ini pertama kali ditemukan sekitar tahun 2017 oleh Sun RongChun, penduduk asli Shenyang, China. Teknik ini dilakukan dengan menggantung tubuh di udara, dengan ditopang dagu yang diletakkan pada tali khusus yang biasanya ada di pusat kebugaran luar ruangan.

Ini dipercaya bisa meredakan sakit punggung dan leher, dengan mengurangi tekanan pada saraf. Banyak yang mengklaim bahwa teknik ini bisa berhasil.

Halaman: 12Lihat Semua