Helikopter Yang Mengangkut Presiden Iran Ebrahim Raisi Alami Kecelakaan
RIAU24.COM - Kabar mengejutkan menyatakan helikopter yang mengangkut Presiden Iran, Ebrahim Raisi diduga jatuh ketika mengunjungi negara, Azerbaijan, Minggu (19/5/2024).
Melansir tvOne, menurut laporan kantor berita resmi Iran dalam akun X @Tasnimnews_EN, melaporkan kejadian helikopter Presiden Raisi mengalami pendaratan darurat.
Namun, belum diketahui pasti lokasi pendaratan darurat helikopter yang membawa Presiden Iran Raisi.
"Insiden dilaporkan pada helikopter yang membawa Presiden Iran. Laporan menunjukkan bahwa helikopter tersebut membawa Ebrahim Raisi di Azerbaijan Timur," tulis laman akun tersebut.
Hingga berita ini ditulis, belum ada konfirmasi resmi dari pemerintahan Iran terkait insiden helikopter tersebut.
"Namun, beberapa pendamping Presiden di helikopter ini berhasil berkomunikasi dengan Central Markas Besar, meningkatkan harapan bahwa kejadian itu bisa berakhir tanpa korban jiwa," tambahnya.