Dinahkodai Septian Nugraha, Bupati Kasmarni Hadiri Pelantikan Pengurus DPD Taruna Merah Putih
RIAU24.COM - Bupati Bengkalis Kasmarni hadiri Pelantikan Pengurus DPD Taruna Merah Putih Provinsi Riau, Jum’at 14 Juni 2024 malam di pekanbaru.
Adapun yang menjadi Ketua DPD Taruna Merah Putih Provinsi Riau yakni Septian Nugraha, SE, Sekretaris Syafroni Untung, SH., MH, dan Bendahara Ruby Handoko Alias Akok.
Pelantikan pengurus dilakukan langsung oleh Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Riau H. Zukri, yang mana dalam prosesi pelantikan tersebut, disaksikan langsung oleh Ketua DPP Taruna Merah Putih Dr. H. Hendrar Pribadi, SE.,MM.
Bupati Bengkalis Kasmarni yang kala itu hadir bersama Bupati Bengkalis ke-14 Amril Mukminin, usai menghadiri kegiatan tersebut mengucapkan selamat dan tahniah kepada seluruh pengurus Taruna Merah Putih Provinsi Riau yang telah dilantik.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis mengucapkan selamat dan tahniah atas dilantiknya pengurus Taruna Merah Putih Provinsi Riau, semoga seluruh pengurus semakin kompak dan tetap solid dalam memajukan organisasi ini,” ucap Kasmarni.
Lebih lanjut, Kepala Daerah Bengkalis juga optimis dengan keberadaan Taruna Merah Putih DPD PDI Perjuangan ini, akan mampu memberikan kontribusi dan berdampak bagi Generasi Milenial.
“Kedepannya, Taruna Merah Putih Provinsi Riau harus menjadi wadah bagi para milenial untuk mengembangkan kreatifitas serta membuat program-program untuk pengembangan pemuda, agar kedepan generasi milenial di Provinsi Riau bisa menjadi generasi unggul dan cerdas,” ujarnya.
Ikut hadir dalam kegiatan tersebut, Wasekjend DPP Taruna Merah Putih Akhmad Meidy, Ketua Bidang Penanggulangan Bencana DPP Taruna Merah Putih Ludikson Siringoringo, Anggota Bidang DPP Taruna Merah Putih Oktavianus Elnandus, Anggota DPP Taruna Merah Putih Martin Laurel Siahaan, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kaderismanto, Bendahara DPD PDI Perjuangan Ma’mun Sholihin.
Lalu, DPRD Provinsi Riau Aktif Fraksi PDI Perjuangan , DPRD Provinsi Riau Terpilih Fraksi PDI Perjuangan, DPRD Kabupaten/Kota Aktif Fraksi PDI Perjuangan se-Provinsi Riau, DPRD Kabupaten/Kota Terpilih se-Provinsi Riau Fraksi PDI Perjuangan, para Ketua DPC PDI Perjuangan se-Provinsi Riau, serta para Kader PDI Perjuangan Provinsi Riau.