Menu

Melalui Jalur Non Prosedural, 42 Pekerja Imigran Indonesia Diamankan Lanal Dumai

Dahari 24 Jun 2024, 00:04
Melalui Jalur Non Prosedural, 42 Pekerja Imigran Indonesia Diamankan Lanal Dumai
Melalui Jalur Non Prosedural, 42 Pekerja Imigran Indonesia Diamankan Lanal Dumai

RIAU24.COM - BENGKALIS - Sebanyak 42 orang pekerja imigran indonesia (PMI) melalui non prosedural yang terdiri 34 orang laki laki dan 8 orang perempuan diamankan tim F1QR Lanal Dumai dan Tim C Satgas Terakol 24.K Dispamsanal Mabesal, Minggu 23 Juni 2024 kemarin.

Ke 42 orang PMI tersebut bekerja dari Malaysia yang masuk kewilayah Dumai melewati jalur tidak resmi (gelap red,) melalui jalur perairan rupat tujuan pesisir pantai Pelintung pada titik koordinat 01°39'34.0" N - 101°39'20.2" E.

Danlanal Dumai Kolonel Laut (P) Boy Yopi Hamel M.TRHANLA.MM saat press rilis, Minggu 23 Juni 2024 menyampaikan sekira pukul 03.15 WIB, Tim F1QR Lanal Dumai dan Tim C Satgas Terakol 24.K Dispamsanal Mabesal mendapatkan informasi dari agen bahwasanya diperkirakan pada pukul 04.30 WIB ada sejumlah PMI Non prosedural yang akan masuk diwilayah Pelintung Dumai.

Setelah mendapatkan infromasi tersebut Tim F1QR Lanal Dumai dan Tim C Satgas Terakol 24.K Dispamsanal Mabesal langsung berangkat menuju daerah Pelintung Kecamatan Medang Kampai setelah tiba di wilayah Pelintung dan langsung bertemu dengan jaring agen untuk melaksanakan koordinasi dan tindakan selanjutnya.

"Tim melaksanakan pengendapan di tepi pantai pesisir Pelintung dititik awal rencana turunnya PMI Non prosedural tersebut. Pada pukul 06.30 Wib, speedboat yang pembawa 42 orang PMI Non Prosedural berubah arah ke titik lain yang berjarak sekitar 3,5 KM dari posisi yang ditargetkan sebelumya. Kemudian tim gabungan langsung segera bergeser ke titik dimana turunnya PMI tersebut," ungkap Danlanal Dumai Kolonel Laut (P) Boy Yopi Hamel.

Setelah bergeser dari titik awal, ungkap Danlanal, sekitar pukul 07.25 WIB, Tim F1QR Lanal Dumai dan Tim C Satgas Terakol 24.K Dispamsanal Mabesal mendapati PMI Non prosedural telah mendarat di pantai dan terlihat 1 orang tekong speedboat kabur ke arah perairan Sepahat. Setelah dilaksanakan pengejaran dan penyisiran disekitar pesisir pantai Pelintung, selanjutnya Tim berhasil mengamankan 42 orang PMI.

Halaman: 12Lihat Semua