HUT Bhayangkara ke-78, Semoga Polri Semakin Presisi dan Dicintai Rakyat
RIAU24.COM - BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78, semoga Polri semakin presisi dan dicintai rakyat Republik Indonesia.
Hal itu disampaikan Bupati Bengkalis diwakili Sekertaris Daerah Ersan Saputra TH, saat menghadiri upacara HUT Bhayangkara ke-78, Senin 1 Juli 2024 di lapangan Tugu Bengkalis.
Upacara HUT Bhayangkara ke-78, dimulai pukul 07.30 WIB, dipimpin langsung Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro.
"Masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis mengucapkan selamat Hari Ulang Bhayangkara ke-78, kepada seluruh jajaran anggota Polri, khususnya di lingkungan Polres Bengkalis, semoga sukses selalu dalam menjalankan tugas serta diberikan kekuatan dalam mewujudkan Polri prediktif, responsibilitas, transparansi dan berkeadilan,"ujar Ersan.
Sekda juga mendoakan semoga Polres Bengkalis semakin dekat dan dicintai masyarakat dalam memberikan rasa aman, nyaman dan kondusif di Negeri Junjungan. "Mari kita doakan agar Polres Bengkalis sukses selalu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,”ujarnya.
Ersan mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Kabupaten Bengkalis, memperkuat hubungan dan sinergitas bersama Polri, menciptakan rasa aman, saling peduli, saling mendukung dan menolong. Sehingga diharapkan dapat memberi manfaat positif dalam meningkatkan perekonomian daerah.