Diikuti 24 Tim, Turnamen Bola Voli Piala Kapolda Riau 2024 Resmi Dibuka
RIAU24.COM - Pekanbaru - Puncak peringatan HUT Bhayangkara ke-78, Polda Riau menggelar open tournament bola voli Kapolda Riau Cup 2024 di gelanggang Remaja, Kota Pekanbaru, Rabu (3/7/2024). Open tournamen bola voli ini digelar hingga 10 Juli 2024 yang diikuti 12 Polres dan jajaran Polda Riau.
Kompetisi ini diikuti oleh 24 tim yang terdiri dari 12 tim voli putra dan 12 tim voli putri. Masing-masing tim bisa menggunakan 2 orang atlit profesional baik di tim putra maupun tim putri.
Membuka turnamen secara resmi, Kapolda Riau Irjen M Iqbal yang didampingi Wakapolda Brigjen K Rahmadi mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak tak terkecuali atlit, official, panita dan wasit.
"Tugas kepolisian bukan hanya penegak hukum, tapi preemtive strike. Salah satunya Polri menginisiasi kegiatan olah raga. Kita ingin atlit-atlit menjadi bibit unggul dan menjadi pemain profesional. Saya merindukan pemain-pemain di Riau yang bermain di kancah internasional," kata Irjen M Iqbal.
Untuk itu, Polda Riau terus mendukung atlit-atlit berprestasi dan potensial untuk berkembang. "Dengan momentum Hari Bhayangkara ke-78 ini, kami ingin memberikan pelayanan, pengayoman dan perljndungan kepada masyarakat," sambung Iqbal.
Iqbal menuturkan, Polisi adalah milik masyarakat, idola masyarakat dan kebmali ke masyarakat. Dengan adanya pertandingan open turnamen bola voli piala Kapolda Riau ini semoga para atlit meraih prestasi yang gemilang.