Menu

BRK Syariah Beri Hadiah Tabungan di Lomba HKG PKK Riau

Alwira 24 Jun 2024, 21:15
Penyerahan hadiah lomba HKG PKK Provinsi Riau
Penyerahan hadiah lomba HKG PKK Provinsi Riau

RIAU24.COM - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Bengkalis memborong juara di acara puncak Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52, Senin (24/6/2024). 

Atas prestasi tersebut TP PKK Bengkalis mendapatkan hadiah tabungan dari Bank Riau Kepri (BRK) Syariah yang diserahkan langsung oleh Branch Manager BRK Syariah Pekanbaru Cabang Utama, Rina Zuhra. 

Acara yang berlangsung di Balai Daerah Serindit, Kota Pekanbaru itu dibuka oleh Penjabat Gubernur Riau (Pj Gubri) SF Hariyanto dan dihadiri Ketua TP-PKK Provinsi Riau, Adrias Hariyanto, serta Ketua TP PKK se Provinsi Riau. Berbagai macam penampilan memeriahkan acara tersebut, mulai penampilan dari anak-anak Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Pembina Pekanbaru hingga penampilan oleh TP PKK Kabupaten/Kota Provinsi Riau.

“Terimakasih kepada BRK Syariah yang turut berpartisipasi dalam mendukung kegiatan TP PKK Provinsi Riau. Kemarin saya diinformasikan bahwa masih banyak dana CSR BRK Syariah untuk Provinsi Riau, ini akan kita manfaatkan dengan baik. Semoga Kegiatan ini dapat memberi semangat baru bagi kader PKK di Provinsi Riau,” kata Penjabat Gubernur Riau (Pj Gubri) SF Hariyanto dalam sambutannya. 

Demikian juga disampaikan Penjabat (Pj) Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Riau, Adrias Hariyanto usai penyerahan  hadiah kepada pemenang lomba untuk masing-masing kategori. Tabungan dari BRK Syariah ini dapat dimanfaatkan untuk kegiatan di masing-masing kantor PKK. 

“Kabupaten Bengkalis memenangkan 3 kategori, yakni kategori yel-yel terbaik, parade budaya, serta stand bazaar terbaik. Kategori lainnya adalah cerdas cermat yang dimenangkan oleh Kabupaten Rokan Hulu dan kategori penyuluhan oleh Kepala desa/bidan yang dimenangkan oleh Kabupaten Kampar. Terimakasih kepada BRK Syariah serta Kader PKK dan Murid dari SLB Negeri Pembina yang sudah ikut mensukseskan acara ini,” kata Adrias. 

Halaman: 12Lihat Semua