Menu

PKS Respon soal PDIP Klaim Ahok Bisa Kalahkan Anies di Pilkada DKI, Sebut: Kami Fokus Kampanyekan AMAN

Zuratul 18 Jul 2024, 14:01
PKS Respon soal PDIP Klaim Ahok Bisa Kalahkan Anies di Pilkada DKI, Sebut: Kami Fokus Kampanyekan AMAN.
PKS Respon soal PDIP Klaim Ahok Bisa Kalahkan Anies di Pilkada DKI, Sebut: Kami Fokus Kampanyekan AMAN.

RIAU24.COM -PDIP menilai Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) bisa mengalahkan mantan Gubernur DKI Anies Baswedan di Pilkada Jakarta jika melihat hasil survei Litbang Kompas terbaru. 

PKS mengaku tak ambil pusing dengan keyakinan PDIP tersebut.

"Semua masih mungkin terjadi. Tidak ada yang pasti dalam Pemilu. Semua mesti tekun mengerjakan PR meyakinkan pemilih," ujar Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada wartawan, Rabu (17/7/2024) malam.

Mardani mengatakan menaikkan elektabilitas bukan hal yang mudah. 

Menurut Mardani, butuh tenaga dan mesin partai politik yang baik agar elektabilitas bisa meningkat.

"Tapi dengan waktu kampanye yang pendek bukan perkara mudah menaikkan elektabilitas tanpa sumber daya dan mesin politik yang kuat," jelas Mardani.

Mardani mengatakan PKS fokus berkampanye dari pintu ke pintu di DKI Jakarta. 

Dia mengatakan PKS terus mengkampanyekan pasangan Anies-Sohibul Iman (AMAN).

"Kami akan terus melakukan door to door campaign untuk menguatkan Mas Anies dan Pak Iman (AMAN) di basis suara PKS dan masyarakat umumnya," ujarnya.

PKS juga tak khawatir Ahok ada di urutan kedua elektabilitas baka Cagub DKI hasil survei Litbang Kompas. 

"Tidak (khawatir). Malah bagus. Kompetisi ketat itu bisa membawa kebaikan bagi rakyat," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Said Abdullah menganggap unggulnya elektabilitas Ahok itu menjadi harapan besar bagi partainya di Pilgub Jakarta. 

Dia menilai elektabilitas Ahok itu memiliki potensi kuat dapat mengalahkan Anies jika nantinya betul-betul bertarung.

"(Menjadi perhatian khusus PDIP) Karena Jakarta ini etalase dari republik. Sorot mata tertuju ke Jakarta, daya tariknya luar biasa. Maka Ahok menurut saya karena tingkat elektabilitasnya sangat mengejutkan itu potensial bisa mengalahkan Anies,"ujar dia.

(***)