Menu

Kode Keras dari Golkar untuk Ridwan Kamil Maju Pilkada 2024

Azhar 18 Jul 2024, 20:29
Politisi Golkar Ridwan Kamil. Sumber: RMOL.ID
Politisi Golkar Ridwan Kamil. Sumber: RMOL.ID

RIAU24.COM - Sekjen Golkar Lodewijk F Paulus menyebut partainya memberikan sinyal untuk mendukung eks Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil (RK) kembali maju ke Jabar.

Hal ini sekaligus mematahkan argumen jika Golkar mendukung Ridwan Kamil menuju Pilgub Jakarta dikutip dari inilah.com, Kamis 18 Juli 2024.

"Kita telah mengeluarkan penugasan kepada RK, untuk Jakarta dan untuk Jabar. Tapi dari hasil survei, ternyata pak RK lebih kuat di Jabar," sebutnya.

Dalam survei periode 15-20 Juni 2024, nama Ridwan Kamil mencapai raihan sebanyak 36,6 persen jika dibanding Dedi Mulyadi yang hanya 12,2 persen.

"Ada survei yang sampai 52 persen, dan survei Kompas kemarin 36,7 persen. Sangat bagus. Nah itu untuk nanti kita lihat Pak Ridwan Kamil, mungkin teman-teman tahu dia lagi OTW ke mana nih," ujarnya.

Menurutnya, apa yang disampailan Golkar tersebut sudah disinggung Ketua DPP PAN Saleh Daulay.

Dia diketahui menyebut mayoritas kader Golkar sudah sepakat ingin RK maju di Pilkada Jabar.

Alasannya karena partai yakini Ridwan Kamil akan menang jika maju di provinsi tersebut.

"Saya dengar sepintas lalu, banyak kader Golkar yang menginginkan agar RK tetap di Jabar. Mereka yakin kalau di Jabar, RK pasti menang. Sementara kalau pindah ke Jakarta, masih harus bertarung sengit dengan calon-calon yang ada," sebutnya.