Ramah Tamah Pemkab Siak dengan LVRI, Angkatan 45, PEPABRI, WREDATAMA, dan Warakauri dalam Rangka Memeriahkan HUT RI ke-79
Bupati Siak Bapak Drs. Alfedri, M. Si dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada para veteran dan tamu undangan yang hadir. "Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Siak, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak, Ibu, saudara-saudari sekalian yang telah berkesempatan hadir dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Acara ini juga menjadi momen penting untuk memperkuat silaturahmi dan menghargai jasa-jasa para pejuang," ungkap Bupati.
Lebih lanjut, Bupati Alfedri menekankan pentingnya menjaga semangat kebangsaan dan persatuan dalam mengisi kemerdekaan. "Sebagai generasi penerus, kita harus dapat mewujudkan cita-cita para pahlawan dan mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif. Tema HUT Kemerdekaan ke-79 tahun ini, 'Nusantara Baru Indonesia Maju,' mencerminkan semangat baru untuk mencapai tujuan besar dengan persatuan dan kesetaraan," tambahnya.
Acara yang berlangsung hingga pukul 15.05 WIB ini ditutup dengan doa bersama untuk para pejuang yang telah mendahului kita, agar diberikan tempat yang layak di sisi Allah SWT, serta untuk para pejuang yang masih bersama kita agar diberikan kesehatan dan kekuatan.(Lin)