Resmikan Kampung Zakat, Bupati Kasmarni Harapkan Warga Desa Boncah Mahang Beri Dukungan Penuh
RIAU24.COM - Ditandai dengan pemotongan pita dan pembukaan tirai papan plang, Bupati Bengkalis Kasmarni, meresmikan Kampung Zakat Desa Boncah Mahang, Kecamatan Bathin Solapan, di Halaman Masjid Agung Al-Mukminin, Kamis 19 September 2024.
Dalam sambutannya, Bupati Kasmarni mengatakan bahwa keberadaan Kampung Zakat akan membantu Pemerintah Daerah dalam mengatasi permasalahan rakyat, khususnya para mustahik, baik yang berhubungan dengan bidang dakwah, ekonomi, pendidikan, kesehatan dan sosial kemanusiaan.
"Kami Pemerintah Kabupaten Bengkalis tentunya sangat menyambut baik serta siap mendukung keberadaan Kampung Zakat yang pertama di Negeri Junjungan ini. Kita berharap agar terus maju dan berkembang serta mampu bersama-sama dalam membangun negeri," ujar Bupati Bengkalis Kasmarni.
Terkhusus buat masyarakat Desa Boncah Mahang, Bupati Bengkalis Kasmarni merasa bangga dan berbahagia, karena desa ini telah ditunjuk dan dicanangkan sebagai Kampung Zakat tahun 2024.
"Rasanya memang sudah sepantasnya desa ini dijadikan sebagai Kampung Zakat. Karena Desa Boncah Mahang merupakan desa yang memiliki letak yang sangat strategis, serta memiliki masyarakat dengan sifatnya yang heterogen, namun menjunjung tinggi nilai-nilai toleransi," ujar Bupati Kasmarni.
Alhamdulillah, lanjut Bupati bergelar Seri Perdana Payung Negeri, sampai saat ini masyarakat Desa Boncah Mahang dapat hidup berdampingan, dengan saling menghormati dan saling menghargai.