Polisi Sektor Minas Gelar KRYD Dan Patroli Blue Light, Jaga Keamanan Wilayah serta memberikan pesan pesan kamtibmas menjelang pilkada 2024
RIAU24.COM - Siak-Polsek Minas telah melaksanakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) dan patroli sinar biru (Blue Light Patrol) pada Senin malam, 14 Oktober 2024, pukul 20.20 WIB. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polsek Minas.
Dipimpin oleh IPTU Andi Anis, tim patroli menyisir sejumlah lokasi strategis, termasuk pusat perbelanjaan, kantor pemerintahan, pemukiman penduduk, pasar, dan objek vital nasional. Sasaran utama patroli adalah untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mencegah terjadinya tindak kejahatan.
"Kegiatan patroli ini merupakan upaya kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Minas," ujar IPTU Andi Anis.
"Kami berharap dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat, dapat memberikan rasa nyaman dan aman." Tambahnya.
Kapolsek Minas Kompol Wan Mantazakka,Sh,Mh melalui Kapolres Siak Akbp Asep Sujarwadi,S.I.K,M.Si mengatakan, Dalam hal ini petugas juga memberikan himbauan kepada pengemudi dan penumpang agar sama-sama menjaga Pemilu damai tahun 2024 dan tidak terpengaruh oleh isu-isu negatif menjelang Pilkada tahun 2024.
Selama kegiatan patroli, tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas yang berarti. Namun, tim patroli tetap mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan melaporkan jika melihat hal-hal yang mencurigakan.(Lin)