Tahukah Anda, Tusuk Jari dengan Jarum Bukan Pertolongan Pertama Serangan Stroke Lho...
RIAU24.COM - Mitos mengenai pertolongan pertama serangan stroke dengan menusuk jari dengan jarum masih dipercaya masyarakat Indonesia. Alhasil hal tersebut memperlambat penanganan pasien dan memperburuk kondisinya.
"Sayang sekali di masyarakat masih ada banyak mitos, kalau kena stroke ditusuk jarum di telinga atau jari tangan atau jari kakinya untuk dikeluarkan darahnya," tutur spesialis saraf dr Dodik Tugasworo dari Perhimpunan Dokter Spesialis Neurologi Indonesia (PERDOSNI) dalam webinar, Jumat (25/10/2024).
dr Dodik menjelaskan stroke terjadi karena sumbatan atau pecahnya pembuluh darah otak, bukan pada pembuluh darah tepi anggota tubuh lainnya. Menusuk jari pasien stroke bisa memicu infeksi jika jarum yang digunakan tidak steril.
"Kadang-kadang kalau ada orang stroke, kita biasa nelpon ke sana kemari minta pendapat, bagaimana, di kirim ke mana, nggak jelas mau kemana," ucapnya.