Menu

Rendy Sylva, Mahasiswa Fakultas Kehutanan Unilak Terima Beasiswa dari RAPP

Devi 18 Nov 2024, 12:06
Rendy Sylva, Mahasiswa Fakultas Kehutanan Unilak Terima Beasiswa dari RAPP
Rendy Sylva, Mahasiswa Fakultas Kehutanan Unilak Terima Beasiswa dari RAPP

RIAU24.COM - Mahasiswa Fakultas Kehutanan Universitas Lancang Kuning (Unilak) Rendy Sylva menerima beasiswa dari PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP).

Ia menjadi salah satu dari 76 mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi yang menerima beasiswa tersebut. Rendy mengungkapkan rasa syukur atas kesempatan yang diterimanya.

“Saya merasa senang mendapatkan beasiswa ini. Bantuan ini akan sangat berarti dalam mewujudkan cita-cita saya untuk menjadi sarjana, serta memenuhi harapan orang tua yang ingin melihat anaknya sukses dalam pendidikan,” ucap Rendy, Kamis (14/11/2024).

Wakil Rektor III Unilak, Dr Hardi, menyampaikan apresiasi atas prestasi mahasiswanya yang berhasil mendapatkan beasiswa, serta rasa terima kasih kepada pihak RAPP.

"Kami berterima kasih kepada RAPP atas dukungannya terhadap pendidikan mahasiswa di Unilak. Semoga bantuan ini dapat menjadi penyemangat bagi mahasiswa kami untuk terus berprestasi," ujar Dr Hardi.

Program beasiswa ini merupakan bagian dari komitmen RAPP dalam APRIL 2030 pada pilar Kemajuan Inklusif.

Sejalan dengan prinsip 5C yang dipegang perusahaan, yaitu "baik untuk masyarakat" atau good for community, program ini bertujuan untuk mendorong lebih banyak pemuda Riau untuk melanjutkan pendidikan tinggi dan berkontribusi bagi kemajuan daerah.

Mahasiswa penerima beasiswa tidak hanya berasal dari Unilak, tetapi juga dari sejumlah universitas lainnya di Riau, seperti Universitas Riau (Unri), Institut Teknologi dan Bisnis Pelita Indonesia (ITP2I), Universitas Islam Negeri (UIN) Suska Riau, Universitas Islam Riau (UIR), Universitas Islam Kuantan Singingi (UNIKS), dan Universitas Muhammadiyah Riau (UMRI). ***