Menu

TNI-POLRI Gelar Patroli Sinergitas Ops Mantap Praja Lancang Kuning 2024 Demi Wujudkan Pilkada Aman Dan Kondusif

Khairul Amri 19 Nov 2024, 06:35
TNI-POLRI Gelar Patroli Sinergitas Ops Mantap Praja Lancang Kuning 2024 Demi Wujudkan Pilkada Aman Dan Kondusif
TNI-POLRI Gelar Patroli Sinergitas Ops Mantap Praja Lancang Kuning 2024 Demi Wujudkan Pilkada Aman Dan Kondusif

RIAU24.COM - PASIRPENGARAIAN – Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 (OMP-LK24), Dalam rangka mendukung pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024, personel gabungan TNI-POLRI melaksanakan patroli sinergitas Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap aman, damai, dan kondusif menjelang pesta demokrasi.

Patroli dimulai pada Minggu, 17 November 2024, pukul 10.00 WIB hingga selesai. Tim patroli terdiri dari 4 Personel Sat Samapta dan 2 Personel TNI, yang bekerja sama untuk menyusuri sejumlah lokasi strategis di Kabupaten Rokan Hulu.

Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, SIK ,MH melalui Kasat Samapta, IPTU Nanang Pujiono, SH mengatakan, adapun lokasi yang menjadi sasaran patroli meliputi, Kantor Komisi Pemilihan Umum (Kpu) Kabupaten Rokan Hulu, Kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Rokan Hulu, Posko Kemenangan Erizal Rusli, Kantor Partai Demokrat," pungkas Kasat.

"Patroli berlangsung dalam suasana yang tertib dan kondusif. Berdasarkan hasil pemantauan, tidak ditemukan adanya kejadian atau situasi yang berpotensi mengganggu stabilitas Kamtibmas di lokasi sasaran," ucapnya.

"IPTU Nanang juga menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas TNI-POLRI untuk mendukung pelaksanaan Pilkada yang aman dan damai. “Patroli ini dilakukan untuk memastikan semua pihak dapat menjalankan aktivitas terkait Pilkada tanpa gangguan keamanan,” ujarnya mengakhiri.

Kegiatan patroli sinergitas Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 berhasil dilaksanakan dengan baik. Situasi di seluruh lokasi sasaran terpantau aman, terkendali, dan kondusif.

Halaman: Lihat Semua