Sat Polairud & KSOP IV Selatpanjang Cek Kapal Mudik Jelang Lebaran 2025

Sat Polairud & KSOP IV Selatpanjang Cek Kapal Mudik Jelang Lebaran 2025
"Kami ingin memastikan bahwa kapal layak untuk digunakan saat arus mudik agar perjalanan berjalan dengan aman dan lancar. Kami juga mengimbau calon penumpang untuk mematuhi aturan keselamatan, seperti menggunakan pelampung dan tidak membawa muatan berlebih," ujarnya.
Selain pemeriksaan kapal, petugas juga memberikan imbauan kepada nakhoda agar tidak membawa penumpang melebihi kapasitas. Hal ini dilakukan demi menjaga keselamatan seluruh penumpang yang akan melakukan perjalanan mudik.
Diharapkan dengan adanya langkah ini, perjalanan mudik masyarakat dapat berjalan dengan lancar, aman, dan selamat hingga ke tujuan. (Lin)