Perang Air di Selatpanjang Tahun Ini Digelar Lebih Meriah
RIAU24.COM - SELATPANJANG - Iven perang air telah menjadi agenda pariwisata Nasional. Makanya Pemerintah akan mensupport atau mendukungnya dengan memfasilitasi iven yang sudah mendunia ini.
Pada tahun ini (2019), perang air akan dilaksanakan bertepatan dengan tahun baru Imlek 2570 yakni pada 5 Februari nanti. Iven itu digelar selama 6 hari berturut-turut.
Kepala Dinas Parwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora), Rizky Hidayat SSTP MSi didampingi Kabid Pariwisata, Indra Yuni SH menegaskan, Senin 21 Januari 2019, bahwa pada tahun ini Pemerintah akan lebih serius memfasilitasi pelaksanaannya. Sehingga akan menjadi tujuan wisata terbaik oleh turis manca negara, terutama turis domestik.
"Iven perang air ini sudah mendapatkan penghargaan terbaik 1 dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia 2018 yang dilaksanakan oleh Kementrian Pariwisata. Penghargaan itu menjadi alasan kita untuk menggelar kegiatan ini agar lebih meriah lagi," ungkap Rizky.
Selain mendapatkan bantuan dari Kementrian Pariwisata untuk pelaksanaan kegiatan seremonial peresmian, juga mendapatkan bantuan promosi dari Dinas Pariwisata Provinsi Riau.
"Dari kementrian akan dibantu dalam bentuk fasilitas seperti panggung, konsumsi, penampil, uniform,tropy dan lainnya. Sedangkan dari Pemprov Riau bantuannya bentuk publikasi melalui Baliho, Spanduk Standing Banner dan Flyr. Dengan begitu wisatawan akan semakin banyak datang ke Selatpanjang," kata Kabid Pariwisata, Indra Yuni menambahkan.
Pada tahun lalu saja (2018) total jumlah pengunjung untuk mengikuti perang air lebih kurang 24 ribu orang yang datang. Dimana sebanyak 557 orang diantaranya datang dari berbagai negara.
" Total 24 ribu manifes datang untuk menyaksikan perang air tahun lalu. Diantaranya, dari data imigrasi sebanyak 547 orang WIsatawan Manca Negara (Wisman)," kata dia.(***)
R24/phi