Menu

Mursini: Saya Akan Rekrut Atlet Pacu yang Berbakat

Replizar 7 Feb 2019, 17:57
Bupati Kuansing Drs. H. Mursini, M.Si saat melakukan Pendiangan Jalur Power Agung Desa Koto Gunung Kecamatan Gunung Toar/zar
Bupati Kuansing Drs. H. Mursini, M.Si saat melakukan Pendiangan Jalur Power Agung Desa Koto Gunung Kecamatan Gunung Toar/zar

RIAU24.COM -  TELUK KUANTAN - Masyarakat Desa Koto Gunung Kecamatan Gunung Toar, Kabupaten Kuantan Singingi Provinsi Riau, memiliki Jalur baru yang bernama Power Agung, yang dilakukan Pendiangan (Dilayur) oleh Bupati Kuansing Drs. H. Mursini, M.Si, Rabu  (6/2/2019) malam.

Bupati Mursini berharap kepada masyarakat Koto Gunung untuk dapat menjalin Persatuan dan Kesatuan secara khusus, dan masyarakat Kecamatan Gunung Toar Kabupaten Kuantan Singingi.

Persatuan tersebut merupakan implementasi dari filosopi pacu jalur Kuantan Singingi, sebab jalur akan mendapatkan sebuah juara atau prestasi, harus seluruh komponen mulai dari masyarakatnya sampai atlit isian jalur harus seiya sekata (bersatu).

Bupati juga menyebutkan peluang anak -anak Koto Gunung bisa turut dalam kancah atlet dayung Provinsi Riau."Sebab kepengurusan Persatuan Olahraga  Dayung Seluruh Indonesia  (PODSI ) Riau adalah saya sendiri," ujarnya.

" Kita akan menyeleksi anak - anak kita yang berbakat di bidang dayung ini, maka dari itu jadikan jalur sebagai wadah berlatih dan bersungguh - sungguh, selain jalur Power Agung bisa berprestasi dan juga bisa menghasilkan atlit - atlit dayung untuk kanca nasional maupun internasional," Tambahnya.

Dalam Pembuatan Jalur Baru Power Agung ini, menghabiskan biaya Rp. 73 juta rupiah berhasil mengumpulkan sumbangan dari para ASN yang ada di Kecamatan Gunung Toar, dan para perangkat desa sebesar Rp. 38.200.000.-. Sedangkan kekurangannya berhasil dikumpulkan oleh Bupati H. Mursini, dengan mengumpulkan sumbangan dari para kepala OPD yang hadir di acara tersebut.

Halaman: 12Lihat Semua